Menstruasi

Menstruasi 4—5 Bulan Sekali, Lancar Dalam Tiga Minggu
Siti Aminah, Paprungpanjang, Bogor

Siti Aminah, (bukan nama sebenarnya) adalah seorang pelajar SMU di Bogor. Siklus haid gadis kelahiran tahun 1988 ini berbeda dengan teman-­teman sebayanya. Sebab ia hanya mengalami menstruasi setiap 4—5 bulan sekali. Selain siklus haidnya tidak teratur, Siti Aminah juga tersiksa tatkala haid datang karena pinggangnya sangat terasa sakit dan perutnya mual serta melilit.

Siksaan yang dialaminya ini mulai berakhir sejak pertengahan Januari 2005. Ketika itu, secara kebetulan ia memperoleh sari buah merah dari kakaknya. la pun meminumnya 1 sendok makan 1 atau 2 kali sehari untuk meningkatkan stamina, tanpa pernah tahu sebelumnya bahwa sari buah merah yang diminumnya itu bisa membantu melancarkan siklus haid.

Percaya atau tidak, tiga minggu kemudian, ia mulai mendapatkan siklus rutinnya sebagai seorang wanita dewasa. Memang nyerinya masih ada tetapi tidak seperti biasanya. Sebulan kemudian ia mulai mendapat haid lagi dan rasa sakitnya berkurang. Sejak itu, ia mulai rutin mendapat haid sebulan sekali tanpa rasa sakit. Namun, sampai saat ini belum ada penjelasan medis atau penjelasan secara ilmiah mengenai kandungan senyawa yang dapat membantu melancarkan haid.

Selain Siti Aminah, masih ada dua lagi wanita yang merasakan khasiat dan manfaat buah merah untuk membantu kelancaran sikius haid bulanannya. Umumnya mereka mempunyai keluhan yang serupa dengan Siti.

----- www.deherba.com -----